DPRD Muaro Jambi Rapurna Penyampaian Raperda Pelaksanaan APBD 2022

Suasana berlangsungnya Rapat Paripurna DPRD Muaro Jambi dengan agenda Penyampaian Raperda Pertanggungjawaban APBD Tahun Anggaran 2022. Foto : sidakpost id/Nawir. Biro Muaro Jambi

SIDAKPOST.ID, MUARO JAMBI – DPRD Muaro Jambi, menggelar rapat paripurna  penyampaian Rancangan Peraturan Daerah ( Raperda) tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Muaro Jambi Tahun Anggaran 2022, berlangsung di ruang sidang DPRD, Selasa (06/06/2023)

Rapat paripurna dipimpin oleh ketua DPRD Yuli Setia Bakti, didampingi waka l Junaidi dan Waka ll A. Haikal dan diikuti anggota DPRD.

Turut juga dihadiri Pj Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah, Forkopimda, kepala OPD dan undangan lainnya.

Ketua DPRD Muaro Jambi Yuli Setia Bakti menyampaikan, mari sama -sama untuk mendengarkan penyampaian Raperda Pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Kabupaten Muaro Jambi Tahun Anggaran 2022, dalam hal ini disampaikan langsung Pejabat Bupati Bachyuni Deliansyah

Baca Juga :  Terkait Isu Beras Plastik Beredar di Bungo Ini Kata Wabup Apri

“Setelah laporan disampikan, maka nantinya akan ditindaklanjuti dan dibahas bersama Fraksi -Fraksi di DPRD Muaro Jambi dan akan disampaikan oleh masing -masing juru bicara pada rapat paripurna selanjutnya,” ujjar Yuli Setia Bakti.

Pj Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah menyampaikan, Pendapatan Daerah dari rencana penerimaan sebesar Rp 1, 340 triliun, terealisasi sebesar Rp 1, 350 triliun atau sebesar 100, 76 persen.

Belanja Daerah dari rencana sebesar Rp 1, 428 triliun terealisasi sebesar Rp 1, 375 triliun atau sebesar 96, 29 persen. Untuk defisit Anggaran dari yang ditetapkan Rp 88, 23 miliar realisasi Rp 24 ,798 miliar atau sebesar 28, 17 persen.

Baca Juga :  Sekda Tanjab Barat Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Tahun 2023

Sementara untuk penerimaan pembiayaan Daerah terealisasi 100 persen atau sebesar Rp 88, 23 miliar.

“Untuk Silpa sebesar Rp 63, 225 miliar, Dengan terpenuhinya anggaran wajib dirinya memastikan jika program pembangunan di Kabupaten Muaro Jambi telah sejalan dan selaras dengan program pembangunan Nasional,” papar Bachyuni.