DPRD Bungo Gelar Paripurna Istimewa HUT Kabupaten Bungo ke-53

SIDAKPOST.ID, BUNGO –Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bungo, Jambi, menggelar rapat Paripurna Istimewa dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) Kabupaten bungo ke-53, di ruang sidang kantor DPRD Kabupaten Bungo, Jum’at (19/10/2018).

Paripurna tersebut dipimpin langsung Ketua DPRD Kabupaten Bungo, Ria Mayang Sari, SH. MH didampingi Wakil KetuaI Syarkoni Syam serta Wakil Ketua II H. Kamal HG.

Di meja pimpinan rapat paripurna itu juga terlihat hadir disebelahnya, Plt Gubernur Jambi H. Fachrori Umar, Bupati Bungo H. Mashuri dan wakil bupati H. Safrudin Dwi Apriyanto.

Baca Juga :  Pimpinan Definitif DPRD Tebo, Hari Ini Resmi Dilantik

Rapat Paripurna diawali dengan penandatanganan kesepakatan kerjasama dengan daerah perbatasan, yakni antar Pemkab Bungo dengan Pemkab Dharmasraya, Pemkab Tebo, dan Pemkab Merangin serta dilakukan penandatanganan kerjasama sukarela dalam bidang modernisasi, kesepakatan bersama antara Pemkab Bungo dengan Universitas Jambi dan PT. Garuda Indonesia.

Dalam sambutannya, Ketua DPRD Bungo Ria Mayang Sari. SH, MH mengatakan, peringatan hari ulang tahun Kabupaten Bungo Tahun 2018 ini mengambil tema “Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerataan Pembangunan yang Berkeadilan untuk Bungo Maju Dan Sejahtera”.

Baca Juga :  Nyaris Roboh, Papan Reklame di Bungo Tak Kunjung Diperbaiki

“Tema ini memperlihatkan bahwa Visi pemerintah daerah Kabupaten Bungo semangat besar, untuk memberdayakan masyarakat dalam proses pembangunan. Dengan cara memberikan ruang untuk peningkatan partisipasi masyarakat dalam setiap proses pembangunan,” tutur Ria Mayang Sari.

Disamping itu, DPRD Kabupaten berpandangan bahwa pembangunan tentu tidak hanya sekedar pembangunan fisik semata, tetapi yang tidak kalah penting adalah pembangunan sumber daya manusia (SDM).