Dekat dengan Masyarakat, Babinsa Poniman Bantu Renovasi Rumah Warga

Babinsa Koptu Poniman bergotong royong rehab rumah Madi, warga binaan di Rantau Kembang Rimbo Ilir. Foto : sidakpost.id/Amir. Biro Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Dekat dengan masyarakat Babinsa Koptu Poniman Koramil 416 – 07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute bergotong royong (goro) merenovasi rumah pak Madi, Warga Jalan Poros RT 07 Desa Rantau Kembang Kecamatan Rimbo ilir Kabupaten Tebo, Rabu (01/02/2023).

Dalam gotong royong ini tampak ikut hadir Kepala Dusun (Kadus) Abdul Hadi, juga warga sekitar Jalan Poros RT 07 Desa Rantau Kembang Rombo Ilir.

Babinsa Koptu Poniman dikonfirmasi mengatakan sasaran dalam Goro yaitu merenovasi rumah milik pak Madi,
dengan adanya kegiatan goro seperti ini dapat meningkatkan silaturahmi yang erat dan meningkatkan rasa peduli antar sesama.

Baca Juga :  Antisipasi PMK Jelang Idul Adha, 1.537 Sapi di Bungo Suntik Vaksin

“Diharapkan Budaya gotong royong yang sudah mengakar kuat ini, terus dipertahankan dan dilestarikan untuk aset modal pembangunan di pedesaan.
” kata Koptu Poniman.

Baca Juga :  Bupati Merangin Mengutuk Keras Aksi Bom di Makassar

Kadus Abdul Hadi Mengucapkan Terimakasih yang tak terhingga kepada Babinsa, yang sudah ikut bergotong royong merehab rumah warga Rantau Kembang Rimbo Ilir.

“Terima kasih kepada Bapak Babinsa yang selama ini aktif bergotong royong bersama masyarakat, kami juga sangat senang yang selama ini bapak Babinsa aktif memonitor kamtibmas di desa ini,” ucap Abdul Hadi. (asa)