SIDAKPOST.ID, BUNGO – Komandan Kodim 0416/Bute beserta jajaran Koramil 416-01/Rantau Pandan, PPL dan Petani setempat melaksanakan giat tanam padi perdana di Lokasi Cetak Sawah seluas 15 hektar, tepatnya di Dusun Rantau Duku, Kecamatan Rantau Pandan, Rabu (6/12) kemarin.
Dalam kesempatan itu Dandim 0416/Bute Letkol Inf Wahyu Hadi Soenaryo mengatakan, salah satu ancaman yang nyata kedepan dimana perang terbuka sudah tidak ada lagi, maka yang terjadi perang memperebutkan kedaulatan pangan.
“Kita perlu bersyukur bahwa negara kita ini bisa dikatakan surga karena negara kita berada di daerah elkuator yang tingkat kesuburan, potensi sumber daya alam dan potensi sumber daya manusia yang sangat bagus adalah merupakan incaran dan rebutan dari negara-negara lain, maka secara sadar, kita harus selalu mawas diri dan waspada,” ungkapnya
Sebut Dandim, setiap warga masyarakat harus berpikir sektoral bahwa pada saat lahan sudah dibuka, maka tanggung jawab selanjutnya adalah bagaimana membuat lahan ini menjadi lahan yang produktif, lahan yang tidak hanya sekedar ditanami untuk selanjutnya dibiarkan begitu saja ditumbuhi oleh rumput.
“Sebab mulai dari pembukaan lahan sampai dengan saat penanaman hingga panen nanti, segala sarana dan prasarana akan didukung oleh pemerintah daerah Kabupaten Bungo,” ujar Dandim.
Sementara, Azizah petugas PPL wilayah tugas Dusun Rantau Duku, Kecamatan Rantau Pandan, menyampaikan pihaknya sangat merespon apa yang sudah dilakukan TNI dalam rangka pencapaian swasembada pangan.
Menurutnya, ini merupakan upaya yang terbaik dari pemerintah pusat yang telah bekerjasama dengan TNI AD. Dengan cara seperti ini, semua lokasi cetak sawah yang sudah di buat oleh Kodim 0416/Bute akan bisa lebih bermanfaat bagi petani sekitar.