Dalam Waktu 1 Jam lebih, Damkar Berhasil Padamkan Api

Dalam waktu satu jam lebih Damkar Berhasil jinakan api yang membakar Alfamart di kota Jambi. Selasa (18/10). Foto : sidakpost.id/Ratna. Biro Jambi

SIDAKPOST.ID, JAMBI –  Kebakaran minimarket di Jambi yang berada di kawasan Jalan Jendral Basuki Rahmat Kota Baru, Kota Jambi, setelah sekitar 1 jam 16 menit, kobaran api berhasil dipadamkan oleh petugas Damkar Kota Jambi.

Kabid Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Jambi, Rino. Kepada wartawan Sidakpost. Id, ia menjelaskan kronologi kebakaran sore ini.

Baca Juga :  Sambangi Kantor Telkomsel, Babinsa Ingatkan Bahaya Kebakaran

” Berita pertama di terima pukul 14:23 WIB dari seorang konsumen Alfamart,” ucapnya.

Baca Juga :  Bupati Anwar Sadat, Tinjau Lokasi Banjir Sekaligus Beri Bantuan Kepada Korban 

Selesai menerima laporan tersebut,ia mengerahkan anggotanya untuk turun kelapangan memadamkan api, dan untuk di ketahui yang menjadi objek terbakar adalah bagian alfamart lantai dua.

” Anggota kami sampai di lokasi pukul 14 :28 WIB, butuh waktu sekitar 1 jam 16 menit untuk kami berhasil memadamkan kobaran api tersebut,” jelasnya.

Untuk di ketahui pemilik gedung ini atas nama bapak Yuda, untuk penyebab pasti kebakaran ini sedang di tindak lanjuti, tidak ada korba jiwa dalam kejadian ini dan masalah kerugian belum di pastikan berapa.

Baca Juga :  Gunakan Heli, Gubernur Jambi Zumi Zola Datangi Korban Kebakaran di Sungai Penuh

Baca Juga :  Breaking News…Satu Unit Alfamart di Jambi Dilahap Sijago Merah

” Kurang lebih ada 25 orang anggota yang kami turunkan, dengan menggunakan 5 armada dan menghabiskan air sekitar 14.000 liter air api berhasil di padamkan,” pungkasnya. (rsa)