Bersama Bupati, Camat Sambut Tim Penilai Lomba PAAR Tingkat Nasional

Camat dan Bupati Sambut Tim Penilai Lomba PAAR.

SIDAKPOST.ID, TEBO – Dalam rangka penilaian lomba Polah Asuh Anak dan Remaja (PAAR), cinta kasih dan sayang tingkat nasional 2018, Camat Tebo Rimbo Ulu bersama Bupati Tebo, H Sukandar, TP PPK, sambut tim penilai lomba PAAR, di Desa Wanareja Kecamatan Rimbo Ulu, Senin (6/8/2018).

Selain Bupati, Camat, TP PKK tampak hadir, Plt Kades Wanareja, Kapolsek, para Camat di Kabupaten Tebo, anggota DPRD Tebo, Forkompicam Rimbo Ulu dan tamu undangan lainnya.

Sambutan ketua umum, dr Erni Guntari Cahya Kumolo yang dibacakan oleh tim penilai, Pokja I tingkat nasional, Sri Suryani mengatakan maksut dan tujuan, tim verifikasi kali ini, menyimpulkan bahwa, respon dari pemerintah dan masyarakat, dari tahun ke tahun sangat baik.

Baca Juga :  Cegah Tindak Kejahatan, Pak Bhabin Dadan Patroli Keliling Desa

“Kami berharap, kegiatan lomba ini bukan hanya saat ada penilaian saja, melainkan secara terus menerus dan berkelajutan. Kegiatan ini memiliki prinsip dasar bagi keluarga. Terima kasih kepada bupati dan TP PKK, telah membangun Desa dan kader PKK adalah mitra dari pemerintah bersama -sama membangun Tebo,” ujar Sri Suryani.

Ketua TP PKK Kabupaten Tebo, Hj Saniatul Lativa mengatakan dalam Undan-Undang No 20 Tahun 2003 Tentang Sisdiknas, bahwa pendidikan di sekolah sudah benar. Bila pola asuh di rumah tak benar akan berdampak buruk.

Baca Juga :  Jasa Raharja Selesaikan Santunan Meninggal Dunia

“Peserta didik harus aktif dan mampu menyerap semua pendidikan yang disampaikan oleh para guru, sehingga mampu mendapatkan spritual dan
bisa mengontrol emosional. Semua anak-anak kita harus dibekali dengan iman dan pola asuh yang benar,” kata Saniatul.

Sementara itu, Camat Rimbo Ulu, Hj Siti Nariyah mengucapakan, terimah kasih kepada tim penilai lombah PAAR tingkat nasional, yang telah datang ke Desa Wanareja. Semoga PKK Desa Wanareja bisa memenangkan lomba PAAR nasional ke tiga besar.