BPJS Ketenagakerjaan Jalin Kerjasama dengan Kemenag Bungo

Bpjs Ketenagakerjaan Cabang Muara Bungo jalin kerjasama dengan Kantor Kementerian Agam Muara Bungo. Rabu (9/11/2022). Foto : Juliansyah/sidakpost.id Biro Bungo

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Cabang Muara Bungo dan Kantor Kementrian Agama Kabupaten Bungo menjalin kerjasama tentang pemberian jaminan sosial bagi tenaga pendidik dilingkungan Kemenag, Rabu (9/11/2022) bertempat di Aula Kantor Kemenag.

Kerjasama tersebut ditandai dengan penandatanganan MoU kedua belah pihak, dilakukan langsung oleh Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Muara Bungo Kunto Baskoro dan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bungo H. Herman.

Serta didampingi oleh Kepala Bidang Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan Muara Bungo Rina Septiana dan turut disaksikan oleh seluruh kepala Madrasah dan Pondok Pesantren di Kabupaten Bungo.

Baca Juga :  Tancap Gas, Tim Koalisi SZ-Erick Siap Karamkan Perahu Petahana
Pada momen tersebut, juga dilakukan penyerahan santunan kepada ahli waris pegawai non Pns dilingkup Kemenag Bungo yang meninggal Duni, Rabu (9/11/2022). Foto : Juliansyah/sidakpost.id Biro Bungo

Kunto Baskoro mengatakan bahwa, program perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan ini merupakan suatu program strategis nasional, yang sudah di canangkan oleh Pemerintah dalam rangka mengurangi resiko sosial dan ekonomi bagi pekerja.

Kunto juga menambahkan, menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan sangat perlu bagi para pekerja, baik pekerja formal maupun informal.

Baca Juga :  Serap Aspirasi Empat Dewan Dapil Satu, Hadiri Musrenbang Kecamatan

” Begitu banyak manfaat yang akan didapatkan jika sudah menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan. Segala resiko yang akan timbul, baik itu kecelakaan kerja maupun kematian semua nya akan dilindungi,” ujarnya.

Dikatakan Kunto, manfaat dari tersebut, bisa dilihat langsung adanya penyaluran klaim terhadap ahli waris untuk dua orang pegawai non PNS Kemenag Bungo yang meninggal dunia.