Tebo  

Beredar Video Propaganda Bantuan Sembako, Warga Teluk Kayu Putih Resah

SIDAKPOST.ID, TEBO – Warga Dusun Pasar Rajo Desa Teluk Kayu Putih Kecamatan Vll Koto Kabupaten Tebo, merasa resah karena disudutkan dengan adanya Video yang beredar berisikan propaganda.

Terkait bantuan Sembako dari Dinas BKKBN Provinsi Jambi diperuntukkan warga kurang mampu dan terdampak Covid-19 di Kecamatan VII Koto, salah satunya yaitu Desa Teluk Kayu Putih beberapa hari yang lalu, yang dipelintir menjadi bantuan dari oknum Cakades.

Helmi warga Dusun Pasar Rajo Desa Teluk Kayuputih kepada Sidakpost,id mengatakan, dengan beredarnya Video yang berisikan propaganda bantuan Sembako berdampak meresahkan warga, yang ternyata tidak benar hanya kesalahpahaman saja.

Baca Juga :  Tim Reskrim Polres Tebo, Ciduk Pelaku Pembunuhan di PT.TPIL

” Kami warga tidak ada mengatakan bahwa bantuan Sembako dari BKKBN dialihpungsikan menjadi bantuan salah seorang Oknum Cakades di Desa Teluk Kayu Putih, ini cuma kesalahpahaman saja didalam isi Video tersebut, “ungkap Helmi Warga, Kamis (10/12) kemarin

Baca Juga :  Optimalkan DD, Pemdes Purwoharjo Tingkatkan Pemberdayaan Desa

Terpisah Camat Vll Koto Alfian di konfirmasi menyebutkan, pihaknya membenarkan BKKBN Provinsi Jambi menyerahkan bantuan secara simbolis kepada warga, bertempat di Kantor Camat Vll Koto.

“Benar BKKBN Provinsi Jambi ada memberikan bantuan Sembako kepada warga kurang mampu, namun penyerahan bantuan dilapangan Saya tidak ada melakukan monitoring, “kata Camat Alfian. (nwr)