Babinsa Toni Ajak Generasi, Kesenian Nusantara Tak Tergerus Zaman

SIDAKPOST.ID, TEBO – Babinsa Sertu Toni Daryono Koramil 416 – 07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bungo Tebo, menyambangi dan komsos kepada Pengurus Kesenian Kuda Kepang atau Kuda Lumping Turonggo Setia Kawan, bertempat di jalan Apel Desa Karang Dadi Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo, Minggu (16/01/2022).

Babinsa Desa Karang Dadi Sertu Toni Daryono menyebutkan, bahwa dirinya menyambangi sekaligus komsos ke tempat Kesenian Kuda Kepang Turonggo Setia Kawan di maksutkan.

Untuk memberikan motivasi dan semangat kepada pengurus dan pemain Kuda Kepang juga generasi muda, untuk terus menggali dan menumbuh kembangkan Kesenian daerah nusantara sabang sampai marauke yang dikemas dalam Bingkai Bhineka Tunggal Ika.

Baca Juga :  Satgas TMMD Percantik Rumah Milik Edi Candra

”Kepada generasi muda mari kita lestarikan kesenian tradisional atau kebudayaan nusantara Sabang sampai Marauke seperti Kuda Kepang dan Kesenian Tradisional lainnya agar tidak tergerus dengan kemajuan zaman, guna menangkal kebudayaan asing yang tidak sesuai dengan norma kehidupan bangsa Indonesia,”ujar Sertu Toni Daryono.

Baca Juga :  TNI Dekat dengan Anak, Sertu Agus Koramil 416-07 Sambangi TK Pertiwi

Sementara itu, Pimpinan Kuda Kepang
Turonggo Setia Kawan Desa Karang Dadi Buang menuturkan, bahwa kesenian Kuda Kepang yang dipimpinnya didirikan pada tahun 2016 yang lalu, untuk pemainnya ada 20 Orang dan Yogo Penabuh Gamelan 8 Orang.

“Kuda Kepang Turonggo Setia Kawan sebagai media hiburan rakyat, pada peringatan hari-hari nasional Kuda Kepang ini ditampilkan, juga pada pesta hajatan masyarakat kesenian ini sering ditanggap untuk menghibur masyarakat, ” tutupnya. (asa)