Babinsa Koramil 06/Muara Bungo Kembali Gelar Patroli Karhutla

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Jajaran Koramil 416-06 Muara Bungo, Kodim 0416/Bute, terus melaksanakan patroli serta sosialisasi Karhutla. Seperti dilaksakan Babinsa Balai Jaya, Serda Dedi Yulianto, bersama petugas damkar Bungo, Jumat (27/09).

“Patroli dan sosialisasi terus kita lakukan supaya tak ada lagi, yang membakar lahan, sampah dan membuang puntung rokok sembarangan,” ujar Serda Dedi Yulianto.

Sasaran patroli yang dituju, wilayah pemukiman warga, lahan kosong, serta sejumlah titik yang dianggap rawan kebakaran. Alhamdulillah dalam patroli tidak ditemukan titik api.

Baca Juga :  Beri Motivasi "Polisi Sahabat Anak" AKBP Guntur Sambangi TK Bhayangkari

“Kami terus mengajak, agar semua masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan kita agar tidak terjadi kebakaran hutan dan lahan,” kata dia.

Selain itu, kata Dedi kondisi cuaca sekarang di bungo sudah mulai sehat oleh karena itu, mari kita jaga agar tak ada lagi kebakaran lahan, untuk menghindari kabut asap, seperti yang terjadi beberapa hari terakhir.

Baca Juga :  Babinsa Koramil 416-01/Rantau Pandan Gelar Komsos

“Kabut asap yang terjadi di bungo ini, diakibatkan oleh kabakaran hutan dan lahan (karhutla). Oleh sebab itu, jangan ada lagi yang membakar lahan dengan sengaja,” katanya. (zek)