Babinsa Ardi dan BKTM Dadan, Marhaban Ya Ramadhan

Babinsa Sertu Ardi Hartanto dan Babinsa Sertu Toni Daryono, Bersama BKM Aiptu Dadan Juanda saat komsos di Kantor Desa Sidorejo. Foto : sidakpost.id/Amir. Biro Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Babinsa Koramil 416- 07/Rimbo Bujang, Kodim 0416 Bute, Sertu Ardi Hartanto dan Bhabinkamtibmas (BKTM) Aiptu Dadan Juanda Polsek Rimbo Ilir, berikan ucapan selamat menyambut bulan suci re ramadhan 1444 H/2023 M.

Ucapan itu, disampaikan oleh Sertu Ardi dan Aiptu Dadan saat komsos dengan pemdes, di Kantor Desa Sidorejo Rimbo Ilir, Kabupaten Tebo, Selasa (21/03/2023).

Sertu Ardi mengatakan, menjelang masuk mari bergembira untuk menyongsong datangnya Bulan Suci Ramadhan 1444 Hijriyah 2023 Masehi.

Baca Juga :  Semakin Mudah, Daftar dan Bayar Iuran BPJS Ketenagakerjaan, Kini Bisa Melalui Aplikasi AYO Toko by SRC

“Masuknya bulan penuh maghfiroh ini sangat dinanti – nanti bagi umat islam untuk menunaikan ibadah puasa sebulan penuh serta melaksanakan amal ibadah lainnya,” ujar Sertu Ardi.

Sementara Aiptu Dadan Juanda mengajak kepada elemen masyarakat untuk terus memperkokoh kerukunan antar umat beragama, saling hormat – menghormati umat dalam beragama dan bermasyarakat.

Baca Juga :  Amankan Lebaran Polres Bengkalis Gelar Pasukan Apel Ramadniya

“Mari kita hormati saudara kita kaum muslim yang menjalankan ibadah puasa nantinya, Marhaban Ya Ramadhan 1443 Hijriyah,” tutup Dadan.

Tampak hadir pada komsos ini Kades Sidorejo Untung Santoso, Babinsa Sertu Toni Daryono, Pendamping Kecamatan Jumilan, Pendamping Desa Agus dan para Perangkat Desa Sidorejo. (ada)