ASENSI dukung ratusan UMKM go digital lewat Indonesia Local Brands Expo 2020

Sebagaimana diketahui, penyelenggaan “Indonesia Digital Trade Show” in Conjunction With “Indonesia Local Brands Expo (ILBE) 2020”, akan berlangsung pada 20 November – 7 Desember 2020.

Kegiatan ini merupakan  terobosan untuk mempercepat digitalisasi produk merek lokal usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) anak bangsa, sekaligus membangkitkan usaha yang terpuruk akibat pandemi COVID-19.

Pameran yang diberi label Indonesia Local Brands Expo (ILBE) ini adalah yang pertama kali digelar ASENSI setelah ASENSI mengadakan Gerakan Support Local Brands beberapa waktu lalu dan akan menjadi event rutin untuk mendukung program pemerintah memajukan perekonomian bangsa melalui penguatan merek lokal dan kapasitas Usaha Mikro Kecil Menengah di Indonesia.

Baca Juga :  Tren Bisnis Berbasis AI Tahun 2025

Sejumlah perusahaan BUMN, merek ternama dan lisensi lokal pun yang sebagian besar menjadi member ASENSI turut berpartisipasi dan bangga mendukung pameran virtual expo Indonesia Digital Trade Show In conjunction with Indonesia Local Brands Expo 2020.

Baca Juga :  Kapolri Apresiasi Komitmen PT Jasa Raharja dalam Wujudkan Arus Mudik dan Balik Idul fitri 2025 yang Lancar

Diantaranya Bank BCA, TBK selaku Official Bank Partner, Blibli, Sicepat, Mustika Ratu,  Alleira Batik, Dialogue, LinkAja, MyAdsTelkomsel, Oxygen, Pertamina, Rumah BUMN, KA Wisata dan Garuda Indonesia selaku airlines partner di dalam event tersebut. (red)