SIDAKPOST.ID, MERANGIN – Puluhan santri Pondok Pesantren Madinatul Ulum, Dusun Kemang Manis, Kelurahan Pamenang, Kecamatan Pamenang, Kabupaten Merangin keracunan.
Akibatnya puluhan santri tersebut harus dilarikan ke puskemas Pamenang, Rabu (27/10/2021) sore untuk mendapatkan perawatan.
Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Merangin, Saidina Ali mengatakan ada 62 santri mengalami keracunan dibawa ke puskesmas untuk mendapatkan perawatan.
“Alhamdulillah kondisinya sudah mulai membaik dan tidak lagi muntah atau mencret. Sampel makanan yang dikonsumsi santri berupa nasi goreng, nasi uduk dan ayam gaprek, dan sampel muntahan pasien kita kirim ke Labkesda/BPOM,” kata Saidina Ali, Kamis (28/10/2021).
Ia juga sudah memantau langsung santri yang sedang di rawat di Puskesmas tadi malam. Dari keterangan santri mereka keracunan setelah mengkonsumsi menu makanan yang diberikan oleh panitia peringatan Maulid Nabi.
Pada hari selasa 26 oktober 2021 sekitar 200 orang santri mengikuti perayaan maulid nabi, pukul 19.30 sampai pukul 00.01 WIB. Rabu kemaren pukul 09.00 sampai pukul 13.00 WIB berlangsung vaksinasi yang diikuti 134 orang.
“Pada pukul 16.00 WIB terjadi keracunan massal terhadap 62 orang santri dan dibawa ke Puskesmas Pamenang untuk mendapatkan perawatan. Pagi kemarin para santri masih ada yang sarapan dari makanan dan sejenisnya dari acara itu,”kata Saidina.
Dikatakannya, hingga pagi ini masih ada yang dirawat, kondisinya sudah mulai membaik, Alhamdulillah kondisinya sudah membaik dan tidak lagi muntah dan mencret.
“Itu santri yang mengalami keracunan 32 sudah divaksin dan 30 lainnya belum divaksin. Mereka mengalami gejala yang sama,” sebut Saidina. (don)