Pilgub Jambi, PAN Berlabuh Ke Pasangan Haris – Sani

foto (ist)

SIDAKPOST.ID, JAMBI – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi, Al – Hari – Abdulah Sani kembali mendapat dukungan dari Partai Amanat Nasional (PAN).

Dukungan PAN, dibuktikan dengan SK dari DPP PAN nomor 227 tentang persetujuan dukungan kepada pasangan calon Gubernur Jambi, Haris- Sani.

Direktur Al Hari Centre, Hasan Mabruri sangat bersyukur karena PAN telah resmi mendukung untuk pasangan Al Haris -Abdulah Sani. Dimana PAN memiki 7 Kursi di DPRD Provinsi Jambi.

“SK sudah ditandatangani langsung oleh Ketua Umum PAN, bapak Zulkifli Hasan, dan Sekretaris Jenderal Eddy Soeparno, pada 30 Juli 2020. SK tersebut diserahkan langsung oleh Zulkifli Hasan kepada Al Haris, di Jakarta, Senin, 24 Agustus 2020,”katanya kepada Infojambi.com jaringan JMSI, Selasa (25/08).

Baca Juga :  Al Haris Pimpin Rakor Forkopimda se-Provinsi Jambi

Dikatakannya, tim Haris-Sani akan menjalankan amanah dari PAN dengan baik untuk masyarakat Jambi. Sekuat tenaga tim akan berjuang untuk memenagkan pasangan Haris-Sani di pilgub.

“Ketua Umum DPP PAN, Bapak Zulkifli Hasan juga sudah meminta pengurus serta kader PAN tiap tingkatan agar solid memenangkan pasangan Haris – Sani. Apalagi Al Haris sekarang adalah kader PAN,” kata pria asal Kerinci ini.

Baca Juga :  Jasa Raharja Berikan Santunan Warga yang Kecelakaan Lalu Lintas di Doloksanggul

Dengan benderangnya PAN berlabuh ke Haris – Sani, membuat dukungan untuk pasangan ini semakin kuat. Untuk urusan “perahu”, mereka sudah punya partai lebih dari cukup.

Al Haris dan Abdullah Sani sudah mengantongi 18 kursi DPRD Provinsi Jambi. Rinciannya, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) lima kursi, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) lima kursi, PAN tujuh kursi, dan Berkarya satu kursi. Ini sudah melebihi batas minimum 11 kursi atau 20 persen. (zek)