Tebo  

Polisi Dampingi PKDP dan FIF “Dor to Dor” ,Bagikan Paket Sembako

SIDAKPOST.ID, TEBO – Kepedulian terhadap warga kurang mampu dalam situasi Covid-19. Persatuan Keluarga Daerah Pariaman (PKDP) Tebo dan Federal International Finance (FIF) Group Tebo didampingi oleh Kasat Binmas Polres Tebo, bagikan paket sembako.

Pembagian sembako untuk warga kurang mampu dilaksanakan di Kecamatan Tebo Tengah. Seperti lansia, kaum dhuafa, dibagikan secara dor to dor ke setiap rumah yang menerimanya, Sabtu (18/04).

Ketua PKDP Kabupaten Tebo Rahmad Chaniago didampingi Korlap pembagian sembako Ridho mengatakan, rasa kepedulian kepada sesama kita salurkan bantuan paket sembako kepada kaum dhuafa serta warga kurang mampu.

Baca Juga :  Babinsa Serda Salhutni, Terus Ingatkan Warga Terkait Prokes Lewat Komsos

“Sembako berupa indomie, minyak sayur, gula pasir, telor ayam, beras dan kotak P3K berisi obat-obatan. Semoga bantuan ini bermanfaat dan dapat membantu keluarga penerima,” ujar Rahmad.

Kasat Bimas Polres Tebo AKP Agung Purwanto mengatakan, hari ini dirinya ikut mendampingi PKDP dan FIF dalam menyalurkan bantuan sembako kepada warga kurang mampu di Tebo Tengah. Paket sembako itu, langsung diantar ke rumah pemerima.

Baca Juga :  Dandim 0416/Bute Tinjau Penanganan Banjir Sembari Beri Bantuan Sembako

” Aksi solidaritas sosial ini sangat positif dan dapat dilakukan oleh persatuan atau komunitas lainnya yang ada di Tebo. Kita tahu sekarang warga kurang mampu itu sangat membutuhkan bantuan dalam kondisi wabah virus Corona,” tutup Kasat Binmas. (asa)