SIDAKPOST.ID, MERANGIN – Lagi-lagi Pekerja Tambang Emas Tanpa Izin Lubang Jarum yang berada di Desa Simpang Parit, Kecamatan Renah jembali menelan korban.
Informasi yang didapat, kejadian tertimbunnya diduga sepuluh pekerja PETI lubang jarum terjadi Minggu (2/9), sekitar pukul 14.00, dan hingga kini data yang di dapat, masih ada tujuh pekerja PETI yang masih tertimbun di dalam lubang jarum itu.
Sedangkan untuk tiga pekerja sudah berhasil di selamatkan, hingga saat ini aparat kepolisian masih berupaya untuk mencapai lokasi kejadian, sebab untuk bisa sampai ke lokasi kejadian harus di butuhkan perahu ketek.
Kapolres Merangin AKBP I Kade Utama Wijaya melalui Kasat Reskrim Iptu Khairunnas, pihaknya membenarkan jika ada pekerja PETI lobang jarum tertimbun.
“Kita mau ke lokasi, untuk data akurat belum kita dapatkan, sebab kejadiannya baru,”jelasnya. (fri)