Warga Rimbo Ulu, Doakan Agus – Nazar Jadi Bupati 

Suasana warga Desa Sido Rukun dan Desa Sido Mulyo Kecamatan Rimbo Ulu, saat mendoakan dan mendukug penuh Paslon Agus-Nazar. Foto : sidakpost.id/lalu. Biro Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Desa Sido Rukun dan Desa Sido Mulyo Kecamatan Rimbo Ulu Kabupaten Tebo, menjadi rute lanjutan silaturahmi Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tebo Agus Rubianto – Nazar Efendi.

Kedatangan Bacabup dan Bacawabup ini disambut hangat oleh ratusan warga simpatisan dari dua desa di Kecamatan Rimbo Ulu pada Kamis (12/09/2024).

Dalam pertemuan kali ini ratusan warga di Kecamatan Rimbo Ulu ini mendoakan kepada Paslon Agus-Nazar, afar bisa terwujud menjadi Bupati dan Wakil Bupati terpilih pada Pemilukada 2024 ini.

Baca Juga :  Mantan Presiden BEM se-Lampung Deklarasi Dukungan ke Mustafa

Perwakilan warga Desa Sido Rukun, Paing menyampaikan dan menyatakan sikap siap bersama waga Sido Rukun, untuk memenangkan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Tebo Agus – Nazar pada Pilkada Tebo 2024.

” Saya mewakili warga dari Desa Sido Rukun siap memenangkan Agus-Nazar pada pemilihan Bupati 2024,” ungkap Paing, dengan meyakinkan.

Baca Juga :  Operasi Pekat Polres Tebo, Sikat Penjual Miras & Bandar Togel

Hal sama juga disampaikan oleh Marsiman dari Desa Sido Mulyo, dirinya mewakili masyarakat Desa Sido Mulyo pada intinya siap mendoakan dan mendukung, sekaligus memenangkan Paslon Agus-Nazar selaku Calon Bupati dan Wakil Bupati memimpin Tebo periode lima tahun mendatang.

” Dengan harapan doa kita bersama diijabah dan dikabulkan Allah SWT, Agus-Nazar bisa melenggang terpilih menjadi Bupati Tebo di ajang Pilkada 2024 ini,” pungkas Marsiman. (adl)