Turnamen Sepakbola Piala Kapolsek Rimbo Bujang Dibuka

SIDAKPOST.ID, TEBO – Persatuan Sepakbola Pasar Sarinah (PSPS) menggelar turnamen sepakbola. Turnamen sepakbola bertajuk PSPS Cup I dibuka oleh Camat Rimbo Bujang didampingi Kapolsek dan Danramil 416-07/Rimbo Bujang, pembukaan dilakukan di lapangan Kelurahan Wiroto Agung, Rabu (03/09).

Turnamen memperebutkan piala bergilit Kapolsek Rimbo Bujang. Sebelum turnamen resmi dimulai, Kapolsek Rimbo Bujang, IPTU Rezka menyerahkan tropi kepada ketua panitia.

Saat pembukaan, Camat Rimbo Bujang menyampaikan rasa terimakasih kepada PSPS yang telah menyelenggarakan turnamen sepakbola. Ia mengapresiasi dengan diadakannya turnamen sepakbola ini.

Baca Juga :  Tiga Badar Sabu di Tebo Tak Berkutik Diringkus Polisi

“Dengan adanya turnamen bisa menyalurkan hobi pemuda untuk menunjukan skil mereka,” ujar Camat Rimbo Bujang.

Camat Rimbo Bujang juga berpesan kepada panitia supaya bisa menjaring pemain asli Rimbo Bujang. “Hal ini dilakukan untuk menghadapi turnamen sepakbola dalam rangka hari ulang tahun Kabupaten Tebo,” kata Camat.

Sementara itu, Kapolsek Rimbo Bujang IPTU Rezka Anugras, S.IK mengatakan, dengan dibukanya turnamen sepakbola jangan sampai ada keributan. Sepakbola untuk menjalin persaudaraan.

Baca Juga :  Babinsa Sukarman Ajak Warga Bersihkan Lingkungan Cegah Demam Berdarah

“Saya menghimbau untuk para pemain supaya bermain dengan sportif, karena turnamen ini juga sebagai ajang mencari bibit yang nantinya akan dibina oleh pihak kecamatan,” jelasnya.

Ia juga meminta kepada seluruh panitia, tokoh masyarakat untuk bersama-sama menjaga kamtibmas selama turnamen berlangsung.

Dilain pihak, ketua panitia PSPS Cup l Tasnim Sumardi, mengucapkan terimakasih kepada Kapolsek dan camat yang telah mendukung jalannya acara. Ia mengatakan, turnamen sebagai hiburan para pecinta sepakbola.