“Untuk memenuhi kebutuhan itu perlu dibuat kerjasama permanen terutama dengan Kabupaten Solok Provinsi Sumatera Barat, dan mereka siap membantu kita bila terjadi kekurangan bahan tersebut terutama cabai merah dan cabai rawit,”ungkap Syofian.
Senada disampaikan, Kadis Peternakan dsn Perikanan kabupaten Bungo Kuswen untuk stok sapi di kabupaten Bungo sekarang sudah ada 150 ekor dan siap di distribusikan ke pasar- pasar terutama untuk menghadapi Hari Raya Idul Fitri.
“Termasuk ayam potong dan telur ayam semua stok sudah aman. Bila pedagang menaikan harga maka, itu bukan karena stok tidak ada tapi mungkin karena hal lain,”cetusnya.
Selain itu, bulog regional Bubgo Tebo juga memaparkan kalau untuk daging sapi beku sekarang ada 6 ton dan nanti masyarakat bisa membeli ke Bulog atau ke pasar murah yang diselenggara oleh pemerintah.
Untuk harga daging Rp.80.000 per Kg, sementara beras cukup persediaan sampai 3 bulan kedepan. Untuk tepung premiun ada 1,5 Ton dengan harga perkilo Rp. 9.300, Gula pasir 7,5 Ton dengan harga Rp.13.000/ Kg, minyak goreng curah masih dalam perjalanan nantinya dengan harga Rp.13.000 Kg.
Sedangkan untuk minyak goreng curah sudah ada beberapa toko dolistributor di Bungo seperti. Distributor, Edy Tengek, Sentosa Berkat dan KT dengan harga Rp.14.000/ Kg dan langsung masyarakat membelinya digudang- gudang tersebut. Jadi untuk kebutuhan masyarakat pada bulan puasa dan idul fitri 1443 H semua aman. (zek)