Timgab TNI-Polri dan PPH ABT, Patroli Titik Api di Pemayungan

Timgab TNI-Polri berada di Sumay, memadamkan api yang membakar area lahan konsesi PT ABT. Foto : sidakpost.id/Amir. Biro Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Tim gabungan (Timgab) Patroli titik api di Desa Pemayungan Kecamatan Sumay Kabupaten Tebo terus melakukan Patroli titik api, bergabung dengan TNI- Polri dan pihak PPH ABT diarea lokasi lahan Konsensi PT ABT, Sabtu (07/10/2023).

Tim di lokasi titik api , langsung melakukan pemadaman api dengan alat pemadam kebakaran dari pihak PT ABT seperti mesin jenset, selang pipa air dan mobil pemadam kebakaran mobil Triton yang membawa tangki Temon bermuatan 1000 liter air.

Tiga titik api terpantau Tim di Desa Pemayungan melalui Satelit NOAA20, Titik kordinat S-1.1531E 102.3711 Sumber BMKG satelit NOAA20 RT 04 TKD Pemayungan Sumay. Titik kordinat S-1.0043E 102.2570 Sumber BMKG satelit NOAA20 RT 10 TKD Titik kordinat S-0.9902E 102.3034 Sumber BMKG satelit NOAA20 RT 10 Salapi.

Baca Juga :  Jelang Maghrib, Kebun Sawit Warga Bungo Terbakar

Timgab melakukan ground check (GC) menemukan titik koordinat dan Tim langsung melakukan pemadaman di lokasi lahan yang terbakar dimana api sudah mulai padam.

Lahan yang terbakar antara lain ada lahan yang baru dibuka untuk dibuat perkebunan dengan melakukan pembakaran lahan tersebut, ada juga lahan yang sudah ditanam sawit terbakar berdasarkan keterangan pemilik lahan kebun sawit tersebut api timbul dari lahan tetangga yang terbakar.

Baca Juga :  Cegah Kebakaran Hutan & Lahan, Sertu Toni Daryono Gelar Patroli Bersama

Aipda MH Siagian membenarkan kegiatan yang dilakukan oleh Timgab antara TNI Polri dan dari PPH ABT melaksanakan patroli gabungan titik api di wilayah Konsensi lahan PT ABT di Pemayungan Sumay.

” Timgab melakukan Patroli ke titik api, yang ada Konsensi lahan PT ABT di Pemayungan Sumay,” kata MH Siagian.

Kapolsek Sumay Iptu Maryono menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat Kecamatan Sumay, apabila membuka lahan perkebunan jangan dengan cara membakar karena bisa menimbulkan kebakaran fatal yang berdampak kerugian material juga asap kebakaran mengganggu kesehatan manusia.