Tim Safari Ramadhan Pemkab Bungo Sholat Tarawih di Dusun Tebing Tinggi

Bupati Bungo Sampaikan Sambutan pada kesempatan Safari Ramadhan di Dusun Tebing Tinggi/Foto : sidakpost.id (juliansyah)

Sementara itu, Bupati Mashuri dalam arahannya mengatakan Safari Ramadhan merupakan kegiatan rutin Pemerintah Kabupaten Bungo di Bulan Ramadhan. Dalam pelaksanaannya, tahun ini terbagi di dua tim, tim pertama di pimpin Bupati Bungo dan tim Kedua, oleh Wakil Bupati Bungo.

Baca Juga :  Puluhan PPPK Penyuluh KB Lingkup BKKBN Provinsi Jambi Resmi Dilantik

Mashuri juga mengajak seluruh jamaah, menyambut bulan suci ramadhan bulan yang penuh berkah dan penuh ampunan ini dengan perbanyak beribadah.

“Kita bersyukur tahun ini masih di pertemukan dengan Bulan Ramadhan. Karena itu, mari kita sambut bulan yang baik ini dengan beribadah, apalagi melaksanakan sholat tarawih, kita tahu sholat tarawih hanya bisa kita temukan di bulan ramadhan, yang dilaksanakan sekali dalam setahun. Mudah-mudahan amal dan ibadah kita selama ramadhan menjadi ladang amal baik kelak,”kata Mashuri. (jul)