Teken MoU, Pemprov Jambi dan BSI Jalin Kerja Sama

SIDAKPOST.ID, JAMBI – Pemerintah provinsi Jambi bersama PT Bank Syariah Indonesia (BSI) menandatangani MoU di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, Kamis (20/01/2022)

Acara dihadiri langsung Gubernur Jambi H Al Haris, Direktur Retail Banking PT. Bank Syariah Indonesia (BSI), Kokok Alun Akbar, beserta jajaran dan tamu undangan lainya.

Direktur Retail Banking PT. Bank Syariah Indonesia, Kokok Alun Akbar dalam sambutanya mengatakan, terima kasih atas kepercayaan yang diberikan ke BSI.

“Kami dangat senang telah bersedia menjadi mitra bagi BSI dalam upaya percepatan layanan berbasis digital di Provinsi Jambi,” ujarnya.

Baca Juga :  Pihak Rumah Sakit LGM Sarolangun Minta Maaf Karena Bentak Wartawan

Dikatakan, BSI ini merupakan merger dari tiga bank Syariah, yakni Mandiri Syariah, BNI Syariah, dan BRI Syariah terhitung sejak 1 Februari 2021.

“Sektor kami menepati posisi no 7 di perbankan nasional. Aset tembus di 265 Triliunan dan customer lebih dari 16 juta,” jelas Kokok.

Al Haris menyampaikan, pemerintah Provinsi Jambi terus berupaya dalam memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat. Salah satunya adalah dengan melakukan kerjasama dengan Bank Syariah Indonesia (BSI).

Baca Juga :  Terlibat Kasus KDRT,  Seorang Suami di Tebo Ditangkap Polisi

“Tujuan kerjasama dengan BSI adalah nantinya akan menciptakan dan mempercepat akselerasi pertumbuhan ekonomi, serta pembangunan di Provinsi Jambi. Nanti kita akan memberikan kemudahan dalam pelayanan yang berbasis digital,”ujarnya.

Sebut Al Haris, terkait layanan jasa dan produk perbankan berdasarkan prinsip syariah. Nantinya layanan berbasis digital ini salah satu upaya memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat, ” tutup Al Haris. (adv/rat)