Pada kesempatan yang sama, Babinsa Kel. Olak Kemang Serda Syamsuri juga menyampaikan bahwa, walaupun saat ini curah hujan masih tinggi, sawah banyak yang terendam, namun dalam rangka mendukung program swasembada pangan.
“Kita tidak boleh menyerah tetap harus semangat dan sebagai motivator kepada para petani untuk menjadi contoh dalam menyukseskan program pajale khususnya tentang tanaman padi maupun jagung,”ujarnya.
Untuk mendukung program tersebut agar mencapai target, kita akan selalu memberikan pendampingan baik secara teori maupun praktek langsung agar program swasembada pangan dapat tercapai dan sukses dan diharapkan kedepannya para petani saat menanam padi maupun jagung secara serentak bersama- sama.
Yang terpenting monitor prediksi cuaca dari BMKG atau bimbingan dari PPL saat kapan kita harus tanam padi. Sehingga diharapkan hasil produksi maupun produktivitasnya lebih baik dan dapat membawa keuntungan bagi para petani, ujar Serda Syamsuri. (penrem042gapu)