Silaturahmi dengan Atlet Pelajar Tebo, Ansori Berharap Juara di POPDA Jambi 2022

Wakil Ketua Persatuan Masyarakat Tebo (Permato) Ansori (Tengah) Silaturahmi dengan Atlet Pelajar Tebo. Foto : Ratna

SIDAKPOST.ID, JAMBI  – Wakil Ketua Persatuan Masyarakat Tebo (Permato), Ansori Hasan silaturahmi dengan atlet pelajar Tebo yang mengikuti Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Jambi 2022, Selasa (24/5/2022) malam.

Pada gelaran POPDA Jambi 2022, Kabupaten Tebo mengirimkan 80 atlet untuk mengikuti gelaran dilaksanakan di Kota Jambi.

Ansori Hasan menyampaikan, selalu mendoakan para atlet pelajar banyak mendulang prestasi selama POPDA 2022 berlangsung. Di pundak adik-adik ini olahraga Tebo kedepannya. Karena ini masih dini, yang perlu diutamakan itu latihan.

“Yang penting latihannya benar-benar, jangan banyak bermain media sosial,” kata Ansori yang didampingi Sekretaris KONI Tebo, Nobon dan Kabid Olahraga Dispora Tebo, Bujang Slamet.

Baca Juga :  Coffee Morning dengan Semua Cabup Sarolangun: Al Haris Ajak Ciptakan Pilkada Aman dan Damai

Dikatakan Ansori, pihaknya juga akan mencoba berkomunikasi dengan Pemda Tebo, dan berharap bagaimana Pemda punya perhatian yang lebih kepada dunia olahraga.

“Jangan sampai semangatnya saja yang ada, kalau tidak didukung Pemda sama saja sia-sia. Maunya kita ini berimbang, support dari Pemda,” ujar Ansori yang juga Ketua Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI) Provinsi Jambi itu.

Baca Juga :  Bupati Bungo Bacakan Amanat Menag di Hari Amal Bhakti

Dirinya berharap kedepan tonggaknya dari sekarang, kalau fokus Insya Allah masa depan adik-adik akan semakin cerah. Ia juga berharap pada gelaran POPDA Jambi 2022 ini, para atlet pelajar Tebo dapat hasil yang maksimal.

“Semoga Tebo menjadi juara di POPDA Jambi 2022 ini,” tutupnya.

Kabid Olahraga Dispora Kabupaten Tebo, Bujang Slamet mengatakan, tujuan POPDA ini adalah Porwil nantinya yang akan dilaksanakan di Jakarta.

“Kita berharap seandainya nanti ada atlet yang terpilih, kita juga butuh support dari Pak Ansori,” katanya. (rat)