SIDAKPOST.ID, BUNGO – Sekda provinsi Jambi, Sudirman bersama Kapolda dan Danrem 042/Gapu Tinjau rapat pleno rekapitulasi PSU pilkada Bungo tingkat kecamatan di kecamatan Rimbo Tengah kabupaten Bungo, Minggu (6/05/2025).
“Kehadiran kami di kabupaten Bungo ini tidak lain memastikan bahwa rapat pleno rekapitulasi tingkat kecamatan berjalan lancar, aman dan kondusif,” ujar Sekda Sudirman
Ia juga mengucapkan terima kasih pada semua pihak telah mensukseskan PSU ini dengan lancar. Tanpa dukungan semua pihak maka PSU tidak akan berjalan dengan sukses. Terutama penyelenggara KPU dan Bawaslu serta TNI-Polri.
“Kita berharap proses rapat pleno yang sedang dilaksanakan tingkat kecamatan berjalan lancar, sampai ke rapat pleno tingkat kabupaten,” kata Sekda.
Ia juga menyebutkan pesta demokrasi ini adalah proses memilih pemimpin Bungo ke depan maka dari itu, mari bersama sama untuk mensukseskan.
Sudirman juga menyampaikan siapa pun yang ditetapkan KPU nanti maka itu lah pemimpin Bungo ke depan.
“Mari kita jaga situasi dan kondisi yang aman dan nyaman sampai selesai semua proses,” katanya. (sri)