Sedang Pasang Reklame, Pria di Kerinci Tersengat Listrik

Evakuasi Korban Oleh oleh Petugas dan Masyarakat,Senin (04/10) Foto Capture Vidio Netizen

SIDAKPOST.ID, KERINCI – Warga Simpang Tiga Siulak Deras,Kecamatan Gunung Kerinci dikejutkan dengan seorang pria pekerja papan reklame yang tersengat listrik, Selasa (04/10/2022).

Informasi didapatkan kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 14.30 Wib, butuh waktu setengah jam pihak kepolisian dan Petugas Damkar berhasil mengevakuasi korban yang telah mengalami luka dan langsung dibawa ke rumah sakit.

Salah seorang saksi mata,Joki warga setempat mengatakan bahwa korban tersengat listrik saat bekerja memasang spanduk yang berdekatan dengan kabel listrik PLN.

Baca Juga :  Ami Taher Minta Hubungan Yang Harmonis Dengan Bupati

“Korban akan mengikat spanduk yang akan di pasang ke tiang menggunakan kawat, tiba – tiba kawat tersebut menyentuh kabel aliran listrik, sehingga api langsung membesar dan korban kesetrum tersangkut di tiang reklame spanduk dan tak sadarkan diri,” terang Joki.

Baca Juga :  Astaga! Diduga Dua Siswi di Tebo Dicabuli Oleh Gurunya

Belum ada keterangan resmi dari Kepolisian Sektor Gunung Kerinci dan walaupun nyawa korban bisa tertolong saat ini korban sedang menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Mayjend Ahmad Thalib Sungai Penuh. (lie)