SIDAKPOST.ID, TEBO – Sat Samapta Polres Tebo dengan personilnya Aiptu Andreas Tarigan dan Bripka MH Siagian menyambangi sekaligus memberikan pembinaan mental (bintal) terhadap anggota Satpam Kantor Kebun PT TPIL, bertempat di Desa Kandang Kecamatan Tebo Tengah Kabupaten Tebo, Senin (28/03/2022).
Kapolres Tebo AKBP Fitria Mega, melalui Kasat Samapta Polres Tebo Iptu Bahar mengingatkan kepada seluruh anggota Satpam Kebun PT TPIL mengingat harga buah kelapa sawit saat ini terbilang cukup mahal.
Maka sebagai seorang Satpam agar selalu meningkatkan kegiatan patroli ditempat – tempat yang rawan terjadi pencurian buah kelapa sawit di areal Kebun PT TPIL, serta harus selalu siaga dan selalu waspada dalam setiap saat adanya aksi pencurian.
“Kepada anggota Satpam diperkebunan ini harus tetap waspada adanya aksi pencurian, tiingkatkan patroli ditempat yang dianggap rawan terjadi pencurian buah kelapa sawit,”ujar Kasat Samapta Iptu Bahar.
Danton Satpam PT TPIL Siburian mengucapkan terimakasih kepada pihak Polres Tebo yang telah memberikan pembinaan terhadap Satpam yang ada di kebun PT TPIL ini.
“Terima kasih kepada Sat Samapta Polres Tebo yang telah memberikan pembinaan kepada anggota Satpam diperkebunan ini, kita berharap kemitraan ini terus berkesinambungan,”tutup Siburian. (asa)