Jambi – Dari hasil resmi pleno 141 Kecamatan, teka-teki siapa yang memenangkan Pilgub Jambi 2020 terjawab sudah. Drama seru perebutan suara antara pasangan CE-Ratu dan Haris-Sani yang mendebarkan bagi pendukung, kini boleh dibilang berakhir. Al Haris sang birokrat dan Abdullah Sani sang kiyai, menang!
Klaim kemenangan kedua pasangan melalui hasil Quick Count LSI, kini terjawab oleh hasil pleno penghitungan suara tingkat kecamatan yang sudah rampung 100 persen, dari 141 kecamatan yang ada di Jambi. Dari hasil pleno tersebut, mengesahkan kemenangan bagi pasangan Haris-Sani.
Direktur Center Haris-Sani, Hasan Mabruri, merilis data, kemenangan Haris-Sani dibuktikan dari Form (Formulir) pengesahan D-Hasil Kecamatan-KWK seluruh kecamatan. Rangkuman semua itu menunjukkan, pasangan dengan jargon Jambi Mantap berhasil menjadi juara dengan meraup 596.589 Suara (38,1 Persen).
Sementara, di posisi kedua ditempati pasangan CE-Ratu dengan jargon Jambi Cerah yang mendapatkan 587.172 suara (37,5 Persen), sedangkan pasangan Fachrori-Syafril dengan jargon Jambi Berkah berhasil mengumpulkan 383.639 suara (24,5 persen).
Bila dilihat dari jumlah total kemenangan Kabupaten, pasangan CE-Ratu berhasil unggul di 5 Kabupaten. Yakni; Sarolangun, Tebo, Batanghari, Tanjabbar dan Tanjabtim. Berikutnya, pasangan Fachrori-Syafril unggul di 3 Kabupaten/Kota, yakni; Bungo, Kerinci dan Sungai Penuh. Sementara pasangan Haris-Sani juga unggul di 3 Kabupaten Kota, yakni; Merangin, Muaro Jambi dan Kota Jambi.
Meski hanya unggul di 3 Kabupaten Kota, strategi pasangan Haris-Sani boleh dibilang jitu. Sebab, keunggulan tersebut diraih pada kabupaten/kota yang memiliki suara “gemuk”, alias memiliki pemilih paling banyak berdasarkan DPT (Daftar Pemilih Tetap). Seperti Kota Jambi dengan pemlilih terbanyak pertama, Muaro Jambi pemlih terbanyak kedua dan Merangin pemilih terbanyak ketiga.