Safari Ramadhan ke Bungo, Gubernur Al Haris Serahkan Bantuan 270 Juta Rupiah untuk Masjid dan Musholla

SAFARI RAMADHAN : Tampak Gubenur Jambi Al Haris Serahkan bantuan untuk Mushola dan Masjid. Foto : sidakpost.id/zakaria

SIDAKPOST.ID, BUNGO –  Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, menyerahkan bantuan dana hibah Pemerintah Provinsi Jambi sebesar 270 juta rupiah. Bantuan ini terdiri dari dana APBD Pemerintah Provinsi Jambi dan dana Corporate Social Responsibility (CSR) Bank Pembangunan Daerah Jambi.

Hal tersebut dilaksanakan pada acara Safari Ramadhan Pemerintah Provinsi Jambi bersama Pemerintah Kabupaten Bungo, bertempat di Masjid Agung Al Mubarak Kabupaten Bungo, Rabu (20/03/2024) malam.

Dengan didampingi Bupati Bungo Gubernur Al Haris menyerahkan secara langsung Bantuan Hibah Pemerintah Provinsi Jambi tersebut dan diberikan sebesar 35 juta rupiah per masjid/musholla.

Baca Juga :  Korem 042/Gapu Bagikan Bingkisan Lebaran

Diantaranya yaitu Musholla Nurul Falah di Dusun Embacang Gedang Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas, Masjid Al Mukmin di Jalan Sungai Udo Kelurahan Jaya Setia Kecamatan Pasar Muaro Bungo, Musholla Darul Muttaqin di Dusun Lingga Kuamang Kecamatan Pelepat Ilir, Masjid Jami’ul Mukminin di Dusun Baru Kecamatan Limbur Lubuk Mengkuang.

Musholla Nurul Insan di Desa Air Gemuruh RT. 08 Kecamatan Bathin III, Musholla Al Hidayah di Dusun Lingga Kuamang Kecamatan Pelepat Ilir dan Masjid Al Hidayah di RT. 012 Dusun Kuamang Jaya Kecamatan Pelepat Ilir. Sedangkan untuk dana CSR BPD Jambi diberikan kepada Masjid Agung Al Mubarak sebesar 25 juta rupiah.

Baca Juga :  Kapolres Bungo Pimpin Sertijab 5 Pejabat Utama dan Satu Kapolsek

“Alhamdulillah pada hari ini kita kembali melaksanakan sholat tarawih secara berjama’ah dalam rangka Safari Ramadan di Kabupaten Bungo. Tentu yang paling terpenting adalah silaturahim kami selaku pemerintah dengan kabupaten karena kami harus bersinergi antara pemerintah kabupaten dengan pemerintah provinsi,” ujar Al Haris.