Bungo  

Riduwan Ibrahim Turut Hadiri Semarak HUT Bungo Ke 54

Tampak : Riduwan Ibrahim Makan Bersama Usai Acara HUT Bungo ke 54

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Semarak Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Bungo yang Ke -54 yang telah diselenggarakan, di gedung DPRD Bungo, Sabtu (19/10), turut dihadiri pangusaha sukses asal Bungo yang juga calon bupati Bungo, H Riduwan Ibrahim.

Riduwan Ibrahim (RI) mengatakan, kehadiran tidak lain ingin menyaksikan ulang tahun bungo yang ke 54. Dengan bertambahnya umur Kabupaten Bungo ini, semoga kedepan bisa lebih sejahtera lagi.

“Bungo memiliki banyak potensi, oleh karena itu, sudah sepatutnya kita memimirkan bungo agar lebih maju dari sekarang. Tentu, kemajuan yang diharapkan tidak datang secara tiba-tiba, karena harus benar-benar fokus memperjuangkan bungo dengan rasa cinta,”cetus Riduwan.

Baca Juga :  Tanah Periuk Raih Juara Umum MTQ ke IX Tingkat Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas

Oleh karena itu, kata Riduwan, pencalonannya di pilbup 2020 mendatang, tak lain untuk menjadi bungo lebih baik lagi. Berkat dorongan dari tokoh masyarakat Bungo, sehingga dirinya sudah yakin mencalonkan diri sebagai calon bupati Bungo.

Baca Juga :  Ada 6 Sektor PAD Bungo Belum Capai Target

“Tujuan saya mencalonkan diri hanya ingin agar bungo yang kita cintai ini, bisa lebih maju dalam segala hal. Baik itu, pendidikan, ekonomi, budaya, infrastrukrur, agama serta di bidang lainnya,” kata Riduwan.

Tentu tanpa dukungan masyarakat bungo maka, semua yang direncanakan tidak akan terlasana dengan baik.” Oleh karenanya, dengan cinta yang tulus kedepan akan membangun bungo lebih baik dari masa sebelumnya,” tukasnya. (cr1)