Remaja di Tanjung Rejo, Dikabarkan Hilang Terbawa Arus Sungai Batang Tabir

Tim Resciu Pos SAR Bungo Tiba di Lokasi Langsung Berkoordinasi Bersama BPBD dan Warga Sekitar.

SIDAKPOST.ID, MERANGIN – Lagi-lagi, remaja bernama Doni (18) di Tanjung Rejo, Kecamatan Muaro Tabir, kembali dikabarkan hanyut terbawa arus di sungai batang tabir, dusun Bangko, Merangin, Selasa (28/01) sekitar pukul 20.15 WIB.

“Informasi ini, dikabarkan Suprapto Sekdus Tanjung Rejo, bahwa ada seorang anak terbawa arus sungai batang tabir saat dia hendak buang besar di sungai,” kata Lutfi Humas Basarnas.

Dikatakan, hingga malam ini tim Resciu Pos SAR Bungo bersama warga sekitar masih melakukan pencarian di sekitar lokasi.” Kondisi debit air sungai batang tabir sekarang memang sedang meluap,” kata lutfi.

Baca Juga :  Pamit ke Sekolah Guru SMP di Ciamis Hilang
Baca Juga :  Dinkes Pastikan Semua Apotek di Bungo Tak Jual 3 Jenis Obat yang Dilarang

Semoga saja kata Lutfi, pencarian pada malam ini membuahkan hasil.” Kalau tidak ditemukan malam ini, pencarian dilanjutkan besok pagi,” ujar Lutfi. (zek)