
Tak hanya Kades, salah seorang warga setempat yang rumahnya di rehab aparat TNI yang tengah melakukan kegiatan TMMD mengaku, sangat bangga dengan aparat TNI yang telah memikirkan nasib keluarganya. Karena berkat TMMD rumah dari tidak layak menjadi sangat layak huni.
“Sungguh apa yang dilakukan aparat TNI selama program TMMD sulit untuk kami ucapkan dengan kata kata. Karena semua kesulitan, ketidak nyamanan, dan harapan seluruh masyarakat terjawab dengan ada program yang begitu menyentuh ini,” ucap Edi Candra.
Dilain kesempatan Camat Bathin II Pelayang, Harijadi Ritonga menyampaikan rasa terima kasih kepada aparat TNI, yang selama ini telah melakukan pengabdian TMMD di Kecamatan yang dipimpinnya .
“Atas nama pemerintah Kecamatan, serta seluruh lapisan masyarakat dan Dusun Talang Silungko, saya mengucapkan ribuan terima kasih kepada TNI atas dipilihnya Kecamatan Bathin II Pelayang, sebagai lokasi TMMD ke – 117. Sekali lagi terima kasih,” ucap Harijadi. (**)