Prajurit Kodim 0416 Bute dan PNS, Ikuti Sosialisasi OPS Gaktib Polisi Militer

Anggota Kodim 0416 Bungo Tebo dan PNS mengikuti Sosialisasi OPS Gaktib dan Yustisi Polisi Militer. Foto : sidakpost.id/zakaria

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Dalam rangka antisipasi terjadinya pelanggaran terhadap personel, Kodim 0416/Bute mengikuti sosialisasi operasi penegakan ketertiban (Ops-Gaktib) dan Yustisi Polisi Militer.

Prajurit dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Kodim 0416/Bungo Tebo serta anggota Kompi Senapan B Yonif R 142/KJ mengikuti kegiatan ini, di Aula Makodim, Jumat (13/01/2023).

Dansub Denpom Sarko Kapten Cpm Mustar Bawi, S.H., M.H. Mengatakan, sosialisasi yang digelar ini memberikan gambaran kepada anggota dan PNS TNI, untuk lebih memahami tentang Undang-Undang (UU) dan peraturan hukum yang berlaku di TNI.

Baca Juga :  Al Haris Minta BI Terus Bersinergi Dengan Pemerintah
Pemeriksaan kelengkapan kendaraan maupun surat-surat kendaraan seperti SIM dan STNK sebagai upaya preventif guna meminimalisir serta mencegah pelanggaran dalam berlalu lintas. Foto : sidakpost.id/Zakaria

“Kegiatan ini sebagai pedoman dalam pelaksanaan kegiatan operasi Gaktib polisi militer ‘Waspada Wira Lembing’ TA 2023 bagi Denpom II/2 Jambi dan jajaran sebagai satuan pelaksana Pomdam II/Sriwijaya,” kata Mustar Bawi.

Dijelaskan, sosialisasi Gaktib dan Yustisi merupakan program yang rutin dilakukan di awal tahun.” Tujuannya, untuk mencegah dan meminimalisir pelanggaran personel, baik pelanggaran disiplin dan pelanggaran yustisi,” tutupnya.

Dandim 0416/Bute Letkol Inf Evid Nirwan melalui Pjs. Pabung Kodim 0416/Bungo Tebo Kapten Inf Agussari mengatakan, sosialisasi yang dilaksanakan sebagai langkah preventif, untuk meminimalisir serta mencegah terjadinya pelanggaran bagi Prajurit dan PNS Kodim 0416/Bute.

Baca Juga :  Bersama Dinas TPHP, Kodim 0416 Bute Tanam Jagung Perdana

“Dengan mengetahui dasar-dasar hukum yang berlaku, diharapkan kita semua dapat mencegah segala bentuk pelanggaran. Saya berharap kegiatan sosialisasi bisa di cermati dengan baik, sehingga apa yang didapatkan melalui kegiatan ini bisa menjadi bekal dasar serta wawasan bagi personel dalam pelaksanaan tugas di lapangan,” tukasnya. (zek)