Tebo  

Polsek VII Koto Ilir Bersama Warga Sholat Istisqo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Kapolsek Ipda Irvan Pane bersama masyarakat melaksanakan Sholat Istisqo atau yang dikenal dengan Sholat minta hujan, di halaman Mapolsek VII Koto Ilir, bertindak sebagai Imam Ustadz Padli, Kamis (22/8/2019).

Selain Kapolsek, turut hadir Danramil 416-04/ Pulau Temiang, Babinsa, Camat, para Kades, para Siswa, SMP dan MTs, tokoh agama, tokoh adat, pemuda dan warga setempat.

Kapolsek Vll Koto Ilir Ipda Irvan Pane saat dikonfirmasi, mengucapkan terima kasih kepada elemen masyarakat Vll Koto Ilir, yang memenuhi undangan untuk melaksanakan Sholat Istisqo pada hari ini.

Baca Juga :  Genjot Capaian Vaksinasi, Kapolsek Muko-Muko Bathin VII Turun Ke Jalan

“Kita ketahui, puncak musim kemarau terjadi bulan ini dan bulan September mendatang. Kita ketahui kekeringan di mana-mana, serta kebakran lahan juga terjadi. Oleh karena itu, kita berdia agar allah SWT menurunkan hujan,” ucap Kapolsek.

Baca Juga :  Antusias Emak-emak Mengharukan Silaturahmi Bersama Anita Gusti Syafrina Agus Rubiyanto

Tak hanya itu, krisis air juga terjadi di tengah masyarakat, semoga dengan telah dilaksanakan sholat istisqo dan doa ada harapan hujan diturunkan.” Semoga saja dengan sholat istisqo bersama ini, Allah SWT mengabulkan semua keinginan kita ,” kata Kapolsek. (nwr/asa)