Polri Buka Calon Perwira Jalur SIPSS, Polres Sarolangun: Dijamin Bersih Pungutan

SIDAKPOST.ID, Sarolangun – Kepolisian Negara Republik Indonesia atau Polri membuka pendaftaran Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) Tahun Anggaran 2021. Termasuk Polres Sarolangun melalui Bagian Sumda sudah melakukan sosialisasi, dengan cara memasang spanduk di tempat-tempat keramaian, untuk penerimaan ini.

Kapolres Sarolangun melalui Kabag Sumda Kompol Syaiful Edy Aprianto mengatakan, penerimaan Polri Jalur SIPSS ini khusus untuk yang pemuda yang berlatar belakang pendidikan S1 dan DIV. Pendaftaran Penerimaan Polri jalur SIPSS ini sudah dibuka dari tanggal 7-24 Januari 2021, serta bisa mendaftar secara online di website penerimaan.polri.go.id/.

“Penerimaan anggota Polri dari jalur sarjana ini dibuka bagi lulusan dari 24 Jurusan mulai dari Diploma dan S1. Untuk saat ini kami telah melakukan sosialisasi, hingga ke tingkat kecamatan,” jelasnya.

Baca Juga :  BKTM Brigpol Roy, Ajak Siswa Tertib Berlalulintas

Syaiful memastikan bahwa penerimaan Polri tidak dipungut biaya sepeserpun. Sehingga masyarakat diminta untuk tidak percaya kepada oknum yang menjanjikan atau menjamin kelulusan calon pendaftar dengan membayar sejumlah uang.

“Penerimaan Polisi dilaksanakan dengan prinsip BETAH (Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis), tidak dipungut biaya sepeserpun, bagi masyarakat jangan percaya dengan adanya oknum yang menjanjikan kelulusan,” jelasnya.

Baca Juga :  Serahkan SK CPNS 2021, Ini Harapan Yudi Hendra Musrizal

Syaiful menyampaikan bagi pemuda yang ingin mengikuti rekrutmen ini, tentunya Polri memiliki sejumlah persyaratan yang harus diketahui oleh setiap calon peserta, baik persyaratan Administrasi, tinggi badan, berat badan, umur, dan persyaratan lain.

“Jadi yang berminat silahkan datang langsung ke Bagian Sumda Polres Sarolangun atau bisa mengunjungi lewat website http:/penerimaan.polri.go.id/,” tandasnya.