Tebo  

Polres Tebo Cek Kelengkapan Anggota Satuan Pengamanan

SIDAKPOST.ID, TEBO – Polres Tebo melalui Sat Binmas selain gencar menggelar pembinaan dan pemyuluhan (binluh) juga melakukan pengecekkan kelengkapan terhadap anggota Satuan Pengamanan (Satpam), yang ada di Perusahaan dan lainnya dalam wilayah hukum Polres Tebo.

Tujuan binluh Sat Binmas Polres Tebo kepada Satpam bertujuan, supaya menuju profesionalisme Anggota Satpam yang bertugas di instansi, proyek, badan usaha untuk melakukan keamanan fisik (physical security), dalam rangka penyelenggaraan keamanan swakarsa di lingkungan kerjanya. Hal tersebut dikatakan oleh Plt Kasat Binmas Polres Tebo AKP Sutikno.

Seperti yang dilakukan Anggota Sat Binmas Polres Tebo Iptu Jauhari, Bripka
Siagian, Bripka Afrianto dan Briptu Vyster memberikan binluh dan melakukan pemeriksaan kelengkapan Anggota Satpam, bertempat di RSUD Sultan Taha Saifudin Kabupaten Tebo.

Baca Juga :  Seluruh Kamar Napi di Lapas Kelas II B Muara Tebo Dirazia
Baca Juga :  Kapolres Tebo Buka Puasa Bersama Tripika & Anak Yatim ,Di Mapolsek Rimbo Bujang

“Anggota Satpam selain kita berikan binluh juga kita periksa kelengkapannya seperti KTA, SIM dan KTP. Tak kalah pentingnya Anggota Satpam dalam mwnjalankan tugasnya menjalankan protokol kesehatan, “tandas AKP Sutikno, Jumat (26/03/2021).

Pada momen kesempatan ini Sat Binmas memberikan sarana kontak berupa tongkat T berjumlah 7 buah, diterima langsung oleh Hidayat Danru Satpam RSUD Sultan Taha Saifudin Tebo. (asa)