SIDAKPOST.ID, TEBO – Kukerta Mahasiswa STIT Muara Tebo menggelar Solawatan Keliling dengan Pawai Obor, yang diikuti oleh pelajar, remaja dan Karang Taruna yang ada di Rimbo Ilir.
Pawai Obor Star dari Masjid Al Muhajirin Jalan Poros Desa Rantau Kembang sampai batas Desa Giriwinangun dan balik lagi finish di Masjid Al Muhajirin Desa Rantau Kembang Kecamatan Rimbo ilir Kabupaten Tebo.
Usai gelar Pawai Obor, para Mahasiswa STIT Muara Tebo dan peserta Pawai Obor mengikuti peringatan Isra’ Mi’raj Nabi besar Muhammad SAW di Masjid Al Muhajirin.
Dihadiri oleh Sekdes Rantau Kembang Sudartyo, Kepala Dusun Mekar Sari, Petugas Syara, Imam Masjid Samsudin, Ketua RT, Ketua Linmas dan masyarakat setempat.
Bhabinkamtibmas Polsek Rimbo Ilir Bripka Dadan Juanda dikonfirmasi mengatakan, membenarkan Kamis malam Kukerta Mahasiswa STIT Muara Tebo bersama Karang Taruna dan Pelajar menggelar Pawai Obor di Desa Rantau Kembang dalam rangka memperingati Isra’ Mi’raj Nabi besar Muhammad SAW.
“Kita sangat mendukung digelarnya Solawatan keliling Pawai Obor dan peringatan dalam rangka memperingati Isra’ Mi’raj Nabi besar Muhammad SAW oleh Kukerta Mahasiswa STIT Muara Tebo, dengan pemerintahan Desa Rantau Kembang Rimbo Ilir, ” jelas Bripka Dadan, Jumat (13/4/2018).
Imbuh Bripka Dadan, gelar Solawatan dan peringatan Isra’ Mi’raj Nabi besar Muhammad SAW, selain untuk syiar agama juga untuk memgenang sejarah seputar perjalanan Nabi Muhammad SAW saat perjalan Isra’ Mi’raj.
“Dengan momentum peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW kita jadikan instropeksi diri tentang amal ibadah kita, mari kita jaga keharmonisan, kerukunan umat beragama, persatuan dan kesatuan bangsa serta menciptakan suasana yang kondusif, “pungkasnya. (asa)