Perpanjang Pajak dan SWDKLLJ, Samsat Keliling, Dapat Kesehatan Gratis dari Jasa Raharja

Tampak Samsat Keliling di Jambi melayani masyarakat sepenuh hati dengan memberikan pelayanan kesehatan gratis bagi yang bayar pajak. Jumat (14/10). Foto : sidakpost.id/Ratna Sari. Biro Jambi

Dimana titik pelayanan, yakni Kota Baru, kolaborasi ini sejalan dengan tujuan perusahaan dengan mitra terkait perihal menarik antusias warga Jambi untuk membayar pajak kendaraan yang dimilikinya.

” Dengan memberikan feed back berupa pelayanan Kesehatan gratis bagi wajib pajak yang telah taat membayarkan pajaknya,” jelas Kepala PT. Jasa Raharja Cabang Jambi Donny Koesprayitno, Jumat (14/10/2022).

Kegiatan Pelayanan Kesehatan Gratis bertujuan memberikan pengobatan secara gratis kepada masyarakat bukan hanya di terminal atau stasiun.

Tetapi juga di tempat lain yang dianggap perlu sesuai tujuan perusahaan dengan mengikut sertakan Dokter dan Paramedis dari Bidokes Polda Jambi, selaku mitra lain juga berkerja sama dengan Jasa Raharja Cabang Jambi dalam pelaksanaan Kesehatan Gratis ini.

Baca Juga :  Bumi Hanguskan Narkoba, Aipda Dadan Pemateri MPLS di SMKA 5 Tebo

“Saya berharap reward berupa Pelayanan Kesehatan Gratis dari Jasa Raharja berupa tes tensi , konsultasi dengan dokter dan tes darah seperti tes gula darah, kolestrol atau asam urat gratis dengan digandeng Samsat Keliling berdampak,” katanya.

Baca JugaJasa Raharja Sebarkan Brosur Pemutihan Pajak 

Jelasnya, ada peningkatan kepatuhan masyarakat membayar pajak kendaraan bermotor yang tentunya berdampak pada peningkatan pendapatan SWDKLLJ.

” Upaya yang harus dilakukan Tim Pembinan SAMSAT adalah meningkatkan kepatuhan masyarakat membayar Pajak dan SWDKLLJ kendaraan bermotor yang dimilikinya salah satunya upaya kami adalah ini membeli reward berupa Kesehatan gratis,” tutur Donny .

Baca Juga :  Jelang Hari Raya Idul Adha, Kemenag Kota Jambi Siapkan 3 Ekor Sapi

Melalui kolaborasi kegiatan kesehatan gratis bersama Samsat Keliling, diharapkan masyarakat merasakan reward berupa pengetahuan kondisi kesehatannya setelah beraktifitas , sehingga khususnya masyarakat dapat berkendaraan setelah membayar pajak dengan aman .

” Jasa Raharja menghimbau kepada seluruh masyarakat agar berhati-hati dalam berkendara serta taat membayarkan pajak kendaraan bermotor yang dimiliki. Jasa Raharja hadir melindungi pengguna angkutan umum,” cetusnya. (rsa)