SIDAKPOST.ID, TEBO – Sekretaris Daerah Kabupaten Tebo Drs Teguh Arhadi.MM didampingi Staf Ahli Bupati Jumrah dan Kepala BKPSDM Hariyadi mengangkat dan mengambil Sumpah Janji PNS Formasi Tahun Anggaran 2019 di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tebo, bertempat di Aula Utama Kantor Bupati, Senin (5/09/2022).
Pengangkatan dan pengambilan sumpah janji sebanyak 190 CPNS menjadi PNS ini dihadiri okeh sejumlah Kepala OPD dan Camat, 190 PNS ini terbagi dari tenaga kesehatan 51 PNS, tenaga guru 93 PNS dan tenaga teknis sebanyak 46 PNS.
Sekda Tebo Teguh Arhadi dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada seluruh PNS yang diangkat pada hari ini, dengan diangkatnya menjadi PNS diharapkan bisa bekerja secara maksimal di unit kerja masing-masing.
“Selamat saya ucapkan kepada seluruh CPNS yang telah diangkat menjadi PNS hari ini, semoga bapak ibu sekalian bisa bekerja secara ikhlas dan profesional di unit kerjanya masing-masing, berikan contoh dan sumbangsih sehingga bisa memberikan kontribusi yang baik di tempat kerjanya,” tutup Sekda. (adl)