PDIP Tegaskan Kader Harus Solid Menangkan Haris-Sani di Pilgub Jambi

Cagub Al Haris saat berada di kantor PDIP Provinsi Jambi bersama Ketua PDIP Edi Purwanto. Foto : sidakpost.id/ist

“Ingat ya jangan ada yang tidak loyal. Kalau ada yang tidak loyal maka sudah jelas urusan nya itu dengan partai itu saja, karena ini perintah buk Mega,” terangnya.

Selain itu, Ganjar juga memastikan bahwa PDIP terutama dari pusat sangat mementingkan Pilkada di Jambi ini terutama Pilgub Jambi. Dia juga sampaikan kalau PDIP sangat mengutamakan kemenangan karena sebagai bentuk menjaga marwah partai apalagi PDIP juga bersama koalisi besar.

Bahkan, Ganjar juga yakin kader PDIP terutama DPP PDIP sangat all out dalam kemenangan seluruh Pilkada terutama kemenangan di Pilgub Jambi buat pasangan calon petahana Al Haris-Sani.

Baca Juga :  Cagub Arinal Perkuat Potensi dan Prestasi Pendidikan

“Ya saya pastikan akan all out ya kader di Jambi ini terutama Pilgub Jambi. Kalau tidak all out DPP PDIP ini juga tidak mungkin saya sampai disini,” tegas Ganjar.

Sementara, Ketua PDIP Jambi Edi Purwanto juga menekankan agar pentingnya Pilgub Jambi ini dapat dimenangkan oleh PDIP. Meski PDIP merupakan partai koalisi pengusung di Pilgub Jambi, namun PDIP akan selalu tegak lurus atas perintah DPP.

Edi juga mengaku selama dirinya jabat Ketua DPRD Jambi dirinya selalu dapat bekerjasama dengan membangun sinergitas yang baik. PDIP juga sangat mengutamakan yang namanya keberlanjutan dalam pembangunan Jambi agar kedepan jauh lebih baik.

Baca Juga :  Al Haris Minta Pihak Berwajib Tindak Tegas Angkutan Batubara Nekat Beroperasi

“Membangun Jambi ini tidak semudah simsalibin dengan waktu 3 tahun. Tetapi meski begitu dia juga sudah menunjukan kerja nyatanya maka dari itu DPP Partai PDIP sudah memutuskan bahwa bapak Al Haris dan Abdullah Sani ini karena orang yang serius berkomitmen bangun Jambi,” ujar Edi.

Di Pilgub Jambi 2024, Haris-Sani didukung 14 Partai Politik, selain PDIP Haris-Sani juga didukung PAN, Golkar, Gerindra, Demokrat, PKS, PKB, PPP, PBB, Perindo, partai Hanura, partai Buruh, dan Partai Garuda, dan partai Ummat. (Ais)