PDAM Tirta Asasta Gandeng PMI Bantu Air Bersih Untuk Warga Korban Banjir

SIDAKPOST.ID, DEPOK – Beberapa wilayah di Kota Depok saat ini sedang mengalami bencana banjir dan tanah longsor, yang mengkibatkan beberapa fasilitas rusak, dan minimnya ketersediaan air bersih.

“Melihat hal tersebut PDAM Tirta Asasta kota Depok mensuplai air bersih dengan pengiriman armada tangki air ke beberapa wilayah Depok yang terdampak, ” ujar Manager Pemasaran PDAM Tirta Asasta Imas Dyah Pitaloka, pada sidakpost.id.

Selain itu Kami juga bekerja sama dengan pihak Palang Merah Indonesia (PMI) Depok untuk penyaluran bantuannya. Dan pengiriman wilayahnya kami serahkan ke pihak PMI

Baca Juga :  Jasa Raharja Jambi Amanah Selesaikan Hak Santunan Kecelakaan Tabrak Lari di Bathin VIII – Sarolangun

“Selama kurang lebih 14 hari kami lakukan pengiriman tangki air bersih ke berbagai wilayah di Kota Depok, Jadi untuk pengambilan air bersihnya melalui air PDAM diberikan kepada warga yang terdampak musibah banjir,” ujar nya

Baca Juga :  Gubernur Jambi Al Haris, Apresiasi Peran BAZNAS Atasi Kemiskinan

Dirinya berharap masyarakat yang terdampak banjir dapat temenuhi kebutuhan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari

“Harapan kami agar masyarakat korban banjir dapat terpenuhi kebutuhan air bersih krn air bersih merupakan salah satu kebutuhan pokok selain makanan dan pakaian,” harapnya. (abr)