SIDAKPOST.ID, TEBO – Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kabupaten Tebo terus gencar menggelar Sosialisasi tentang pengawasan Pemilu 2019 sampai diseluruh tingkat Kecamatan yang ada diwilayah Kabupaten Tebo.
Seperti gelar Sosialisasi di Kantor Camat Tebo Ulu Ketua Panwaslu Kabupaten Tebo, Masri, meminta kepada anggota Panwaslu supaya menjalankan tugasnya sesuai Tupoksi dan bersinergi kepada pihak terkait dalam rangka mensukseskan Pemilu 2019 mendatang.
Ketua Panwascam Tebo Ulu Edi Usman dikonfirmasi media ini mengatakan, pihaknya akan bersinergi dengan pihak TNI-Polri dan pihak terkait lainnya dalam melaksanakan tugas dilapangan untuk mensukseskan Pemilu 2019.
Dalam melaksanakan Tupoksinya Petugas Pengawas Lapangan (PPL) siap memonitor dilapangan, apabila ada pelanggaran pihak Panwaslu tidak akan tebang pilih dan menindak tegas pelakunya sesuai koridor dan peraturan perundangan yang berlaku.
“Kita dari Panwaslu siap menindak tegas kepada pelanggar pemilu dan tidak akan tebang pilih, kami dari Panwascam dalam melaksanakan tugas dilapangan akan minta di back up oleh personil Polsek dan Koramil untuk mensukseskan Pemilu 2019, “ungkap Ketua Panwascam Edi Usman, Minggu (15/4/2019).
Kapolsek Tebo Ulu, Iptu Razali saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya siap mensukseskan Pemilu 2019 mendatang. Lewat Bhabinkamtibmas yang ada di Kelurahan dan desa akan selalu intensif berkoordinasi dengan pihak Petugas Pengawas Lapangan, dalam memonitor jalannya Pemilu 2019.
“Untuk mensukseskan Pemilu 2019, kita himbau kepada masyarakat untuk menjaga Kamtibmas dan suasana yang kondusif,” tegas Kapolsek.