Tebo  

Pantau Kamtibmas Bulan Ramadhan, Polisi di Tebo Cek Poskamling

SIDAKPOST.ID, TEBO – Pada Malam Ramadhan Tim Sat Binmas Polres Tebo
Bripka MH Siagian, Bripka Afrianto.SH
dan Brigpol Ade Boyke Simanjuntak
gencar memgecek Pos Kamling yang ada di wilayah hukum Polres Tebo, pengecekkan dimaksudkan untuk mengetahui dari dekat keaktifan Pos Kamling dan Ronda malam.

Keaktifan Pos Kamling dan Ronda malam di Bulan Ramadhan perlu terus ditingkatkan disetiap kelurahan atau desa, selain berfungsi dan efektif menjaga kondusifitas lingkungan juga petugas Ronda bisa membangunkan warga untuk makan sahur.

Hal tersebut dikatakan oleh Petugas Sat Bunmas Polres Tebo pada saat mengecek Pos Kamling, bertempat di Pos kamling Perumahan Pal 5 City Kelurahan Tebing Tinggi Kecamatan Tebo Tengah Kabupaten Tebo. Rabu (05/05/2021) malam.

Baca Juga :  PS Satria Muda Melenggang ke Final Open Turnamen Sepak Bola

Kasat Binmas Polres Tebo AKP Sutikno
dikonfirmasi mengatakan, pihaknya membenarkan Tim Sat Binnas Mengecek keaktifan Pos Kamling Ronda malam, untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan protokol kesehatan.

Aktifkan Pos Kamling dan Ronda malam disetiap kelurahan dan desa duwilayah Kabupaten Tebo, apa bila petugas Ronda mengetahi adanya tindak kejahatan laporkan segera ke Polsek terdekat, petugas Ronda harus menerapkan prokes.

Baca Juga :  Tak Berkutik Dua Pelaku Curanmor Dibekuk Polisi

” Kepada masyarskat saat keluar rumah selalu memakai masker, cuci tangan dengan sabun, menghindari kerumunan orang dan selalu jaga jarak untuk pencegahan penularan covid-19,” ujar Kasat Binmas AKP Sutikno.

Ketua RT Perumahan Pal 5 City sangat senang dan berterima kasih kepada pihak Kepolisian khususnya Sat Binmas Polres Tebo, yang telah memberikan bantuan kepada Pos Kamling dan telah memberikan himbauan tentang prokes Covid-19.