Tebo  

Pak Bhabin Sisir Keujung Desa Jemput Warga untuk Vaksinasi

SIDAKPOST.ID, TEBO – Beginilah cara pak Bhabinkamtibmas (bhabin) Aipda Dadan Juanda Polsek Rimbo Ilir, jemput dan sisir warga yang belum vaksinasi.

Seperti dilakukan, Jumat (28/1/2022). jemput warga Desa Giriwinangun untuk ikut suntik vaksinasi di Puskesmas Alai Ilir, Kecamatan Rimbo Ilir, kabupaten Tebo.

“Sebelum pandemi hilang total mala tak ada kata lelah untuk mengajak warga di desa binaan untuk ikut vaksinasi. Tidak cuma itu, bagi mereka yang bekum ikut vaksin kita jemput sampai ke ujung desa, “kata Aipda Dadan.

Baca Juga :  Tempati Sekretariat Baru, DPD JOIN Tebo Santuni Anak Yatim

Dikatakan, dirinya tak bosan-bosan untuk memberikan pemahaman kepada warga yang hendak divaksin, karena vaksin sebagai bentuk usaha adaptasi masyarakat hidup dimasa pandemi Covid-19.

“Demi kesehatan jangka panjang, vaksin untuk memenuhi hak setiap warga guna mengakses vaksin sebagai perlindungan diri maupun komunitas,”katanya.

Baca Juga :  Polisi Ingatkan Warga, Waspadai Buaya Ganas Mengincar Mangsa

Sebut Dadan, apapun kondisinya warga tetap mematuhi protokol kesehatan saat keluar rumah. Ingat prokes itu berguna menjaga diri untuk tetap sehat supaya terhindar dari serangan virus corona.

“Tetap memakai masker, cuci tangan dengan air yang mengalir dan pakai sabun, jaga jarak serta kurangi bepergian, “imbau Dadan. (asa)