SIDAKPOST,ID.BUNGO – Pemerintah Kabupaten Bungo bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten bungo kembali menggelar rapat Paripurna di aula kantor DPRD, Senin (25/11/2019).
Rapat paripurna kali ini dalam rangka penandatanganan nota kesepakatan KUA dan PPAS Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Bungo tahun anggaran 2020.
Rapat ini dipimpin oleh Wakil ketua II, Martunis, A.md. Namun demikian, ketua DPRD Bungo, Jumari Ari Wardoyo juga turut hadir bersama wakil ketua I Jumiwan Aguza, S.M, serta seluruh anggota.
Sementara itu dari pihak pemerintah daerah dihadiri oleh wakil Bupati Bungo H Safrdin Dwi Aprianto, kepala OPD, Para camat, dan unsur forkompinda Kabupaten Bungo serta undangan lainnya.
Wakil Bupati Bungo, Safrudin Dwi Aprianto, S.Pd, mengatakan, paripurna akan menjadi landasan dan acuan dalam pembahasan selanjutnya, yang akan direncanakan pada selasa tanggal 26 hingga jumat 29 November.
Selanjutnya akan dilaksanakan pembahasan detail oleh Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kabupaten Bungo. Melalui kesepakatan ini ia berharap bisa terwujud Bungo Maju dan Sejahtera (Master).
“Prioritas kita adalah infrastruktur, seperti memperbaiki jalan dibeberapa titik, peningkatan SDM, fasilitas kesehatan, serta pendidikan. Selain itu juga peningkatan ekonomi dusun, tentu itu yang akan kita dorong terus,” ucap Apri.
Sementara Wakil ketua II DPRD Bungo, Martunis, A.Md, menyebutkan dari usulan yang disampaikan kemungkinan tidak semua bisa kita akomodir. Namun dengan adanya pembahasan ini ia berharap bisa melanjutkan pembangunan yang belum selesai selama ini.
“Kita juga meminta kepada para kepala OPD terkait dilingkungan pemerintah Kabupaten Bungo untuk lebih bekerja maksimal, sehingga yang menjadi usulan bisa terealisasi, tepat sasaran dan tepat targetnya,” ucap Martunis. (jul)