SIDAKPOST.ID, KERINCI – Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kerinci Julizarman mewakili Bupati Kerinci,membuka seminar sehari yang diselenggarakan Ikatan Bidan Indonesia Kerinci,Kamis (29/08) diruang pola Kantor Bupati Kerinci
Kegiatan ini dilaksanakan untuk memperingati HUT Ikatan Bidan Indonesia ke-68 yang dihadiri oleh, Forkopimda Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kerinci Hermendizal,Ketua dan anggota IBI
Asiten I Julizarman dalam sambutannya menyampaikan bahwa Bidan mempunyai peranan yang sangat penting dan sangat dibutuhkan, untuk itu dalam memberikan pembinaan dan pelayanan kesehatan kepada masyarakat harus frofesional.
“Untuk itu Bidan dituntut untuk bekerja secara professional dan memberikan pelayanan terbaiknya,”tutup Julizarman.
Dan acara dilanjutkan dengan Seminar dengan Anggota Ikatan Bidan Indonesia cabang Kerinci. (adv/Iy)