Makam Tua Nenek Sungai Macang Teluk Kuali, Dikenal Angker Ada Mahluk Astral

Sebuah Makam di Tebo Memliki Cerita

Sambung M.Husni Yusuf, yang notabene Ketua Himpunan Jurnalis Rimbo Bujang Sekitarnya (HAJAR), bahwa Makam kuno Nenek Sungai Macang ini pada momen hari dan bulan tertentu ramai dikunjungi oleh peziarah yang datang dari Kabupaten Tebo sekitarnya.

“Para peziarah banyak yang mempunyai hajat atau nazar dan terkabul lantas mengunjungi Makam Nenek Sungai Macang, sembari membacakan Yasin , doa arwah dan bersedekah kepada fakir miskin,” kata M.Husni Yusuf.

Pada akhirnya, M.Husni Yusuf memberikan masukan dan berharap kepada Stakeholder dalam hal ini Kades Teluk Kuali Zulhepni Yusuf, Kadis Disporapar Kabupaten Tebo Mardian.SE
dan pihak berkompeten lainnya untuk melestarikan dan menjadikan Cagar Budaya Tebo Makam Nenek Sungai Macang yang merupakan Makam kuno yang berusia ratusan tahun. (asa)