Lagi! Beruang Terlihat Masuk Perkampungan Warga di Kerinci

Syamsul mengatakan sejauh ini belum ada kerugian yang ditimbulkan akibat dari peristiwa ini. Namun melaluinya selaku Kades setempat warga berharap pemerintah dapat menanggani cepat peristiwa ini.

Baca Juga :  Di Zona II Wabub Ami Taher Lantik 42 Kades Terpilih

Sementara itu, Polsek Gunung Raya melalui Babinkamtibmas desa Pulau Pandan, Bripka Awalludin mengakui telah menerima laporan warga.

Bripka Awalludin mengaku secepatnya akan melakukan koordinasi dengan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA).

Baca Juga :  Simpan Ganja 4 Kg Dalam Tanah, Pria Ini Diringkus Polisi

“Benar, saya sudah menerima pengaduan warga. Kita akan upayakan koordinasi dengan pihak terkait untuk menanggani kejadian ini,” tegas Bripka Awalludin. (Iy)