Koramil 416-03/Sungai Bengkal Gelar Latihan Simulasi Penanganan Karhutla

SIDAKPOST.ID, TEBO – Danramil 416-03/Sungai Bengkal Kapten Inf Sulasa Hadi diwakili oleh Batuud Ramil 416-03/Sungai Bengkal Serka Pracoyo menghadiri acara pelatihan dasar pengendalian kebakaran hutan dan lahan yang dilaksanakan oleh PT. Persada Harapan Kahuripan di PT. Makin Kabupaten Tebo, Jumat, (12/04/2019)

Baca Juga :  Babinsa Pelda Alde, Kembali Lakukan Giat Patroli Karhutla

Dalam latihan ini dilakukan simulasi pemadaman kebakaran yang melibatkan karyawan PT. Makin.

Pelatihan ini juga dihadiri Babinsa Setempat Serka Tartonadi, Pimpinan perusahaan dan juga Tokoh masyarakat yang berada di wilayah Perkebunan.

Serka Pracoyo menjelaskan, latihan ini digelar untuk mempersiapkan dalam menghadapi kebakaran hutan dan lahan yang suatu waktu dapat terjadi kapan saja.

Baca Juga :  Jelang Kunjungan Presiden ke Jambi, Danrem 042/Gapu Pimpin Apel Gelar Pasukan

“Jadi para karyawan & warga setempat sudah tau apa yang harus dilakukan sesuai dengan SOP yang benar,”ucapnya. (red)