SIDAPOST.ID,TEBO – Untuk percepatan memutus mata rantai Pandemi Corona Virus Disease (Covid-19), Kasat Binmas Polres Tebo menghimbau dan sekaligus mengajak masyarakat Tebo guna mematuhi himbauan pemerintah diantaranya seperti melakukan
Fhysical Distancing atau menjaga jarak fisik dan Social Distancing menjaga jarak sosial.
Hal tersebut dikatakan oleh Kasat Binmas Polres Tebo AKP Agung Purwanto pada saat gelar pembinaan dan penyuluhah (binluh) kepada elemen masyarakat tentang pencegahan Virus Corona, di Aula Mapolsek Tebo Ulu Kelurahan Pulau Temiang Kecamatan Tebo Ulu Kabupaten Tebo, kemarin.
Dihadiri Kasat Binmas AKP Agung Purwanto, IPDA Muslim, Kapolsek dan Anggota, Koramil 0416-04/Pulau Temiang, tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh adat, masyarakat Pulau Temiang Tebo Ulu dan masyarakat Kabupaten Tebo pada umumnya harus menjaga jarak fisik (Fhysical Distancing) saat berkomunikasi minimal satu meter sampai dengan dua meter.
” Usai bersktivitas harus mencuci tangan dengan sabun pada air yang mengalir, keluar rumah memakai masker, bila ada warga mengalami gejala terpapar Virus Corona segera ke Puskesmas terdekat,” Jelas Kasat Binmas. Selasa (14/04/2020).
Apabila bertemu dengan keluarga dan teman serta kerabat handai tolan, sebut Kasat Binmas, jangan berjabat tangan langsung tapi cukup dengan menganggukan kepala saja. Berjemur diri dipanas sinar matahari antara 15 – 30 Menit.
“Untuk meningkakatkan kekebalan tubuh agar warga rajin mengetuk dada dgn Jari kedua tangan selama 5 – 15 menit, terapkan pola hidup bersih dan sehat, bersihkan lingkungan baik dalam maupun diluar rumah. Warga yang Sedang flu batuk harus ditutup dengan siku, sapu tangan atau tisu,”pungkasnya. (asa)